Pekerja Dinas PUPR Pekanbaru saat overlay Jalan Samarinda atau dikenal Jalan Kapling. Foto: Istimewa.
RIAU1.COM -Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru kembali melaksanakan pekerjaan perbaikan jalan melalui metode overlay (pengaspalan ulang). Perbaikan ini sebagai wujud komitmen pemko dalam meningkatkan kualitas sarana dan prasarana bagi masyarakat.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Edward Riansyah, Jumat (14/11/2025), menjelaskan, perbaikan tersebut merupakan bagian dari program prioritas yang digagas Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho dan Wakil Wali Kota Markarius Anwar. Kali ini, perbaikan menyasar Jalan Samarinda, yang lebih dikenal sebagai Jalan Kapling.
“Pekerjaan overlay di Jalan Kapling telah kami mulai. Sejauh ini, program perbaikan jalan telah mencapai hampir 80 persen,” katanya.
Peningkatan kualitas jalan tidak hanya bergantung pada pekerjaan fisik, tetapi juga memerlukan dukungan masyarakat. Kebersihan drainase dan lingkungan sekitar sangat berpengaruh terhadap ketahanan jalan yang telah diperbaiki.
“Kami berharap meningkat pula kesadaran bersama dalam menjaga kebersihan drainase maupun lingkungan sekitar. Agar, perawatan dan pemeliharaan jalan dapat terjaga,” harap Edu, sapaan akrabnya.
Permohonan maaf kepada warga apabila proses pekerjaan mengganggu kenyamanan perjalanan. Ia memastikan bahwa Dinas PUPR akan terus bergerak ke titik-titik prioritas lainnya untuk mempercepat penyelesaian program perbaikan jalan tahun ini.
“Semoga seluruh masyarakat dapat merasakan manfaatnya seiring kami melanjutkan pekerjaan di lokasi-lokasi berikutnya,” ungkapnya.