Naik Bus TMP Khusus, ASN Pemko Pekanbaru Gunakan Kartu Madani

Naik Bus TMP Khusus, ASN Pemko Pekanbaru Gunakan Kartu Madani

13 Maret 2024
Kepala Dishub Pekanbaru Yuliarso. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Dishub Pekanbaru Yuliarso. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko Pekanbaru mendapat fasilitas khusus berupa bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) khusus. Dengan kartu Madani, ASN bisa menumpangi bus TMP khusus secara gratis.

"Penjabat (Pj) Wali Kota Muflihun meresmikan bus TMP khusus bagi ASN hari ini. Bus TMP khusus ini hanya melayani rute Mal Pelayanan Publik (MPP) ke Kompleks Perkantoran Tenayan Raya," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru Yuliarso di lapangan parkir Gedung Lipat Kajang, Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, Rabu (13/3/2024).

Bus ini gratis bagi ASN. Bus TMP khusus ini beroperasi pukul 06.00-08.00 WIB. Kemudian saat pulang kerja, bus TMP khusus ini beroperasi pukul 16.00-18.00 WIB.

"ASN cukup menggunakan kartu Madani. Bus TMP di luar jadwal yang sudah ditentukan dikenai tarif," jelas Yuliarso.