Wawako Pekanbaru Sambangi Korban Kebakaran di Sukajadi, Serahkan Bantuan Logistik

24 Januari 2026
Wawako Pekanbaru Markarius Anwar menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran di Sukajadi. Foto: Istimewa.

Wawako Pekanbaru Markarius Anwar menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran di Sukajadi. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Markarius Anwar turun langsung menyambangi keluarga korban kebakaran rumah dan toko yang terjadi di Jalan Cendrawasih, Kecamatan Sukajadi pada 23 Januari 2026 siang. Kehadiran Markarius sebagai bentuk kepedulian dan empati Pemko Pekanbaru terhadap warganya yang tertimpa musibah.

Mewakili Pemko Pekanbaru, Markarius Anwar menyampaikan duka cita mendalam atas musibah kebakaran yang menghanguskan satu unit rumah dan dua unit toko tersebut. Diharapkan, para korban diberi ketabahan dalam menghadapi cobaan tersebut.

“Atas nama Pemko Pekanbaru, kami turut berdukacita atas musibah yang terjadi. Hari ini, kami mengantarkan bantuan untuk kebutuhan darurat sebagai pertolongan pertama,” katanya 

Bantuan yang disalurkan berupa beras, minyak goreng, mi instan, pakaian, serta perlengkapan tempat tidur sementara. Bantuan ini guna meringankan beban para korban kebakaran.

Selain menyerahkan bantuan, Markarius juga mengajak masyarakat sekitar untuk bersama-sama menunjukkan solidaritas sosial dengan membantu tetangga yang sedang tertimpa musibah. Pemko mendoakan agar para korban kebakaran diberikan kesabaran.