Program Pekanbaru Bertani Digerakkan Tahun Ini

Program Pekanbaru Bertani Digerakkan Tahun Ini

12 April 2024
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Istimewa.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun. Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru memiliki program prioritas baru pada tahun ini. Program tersebut dinamakan Pekanbaru Bertani

"Tahun ini, kami memiliki program baru yaitu Pekanbaru Bertani. Program ini muncul berdasarkan hasil observasi di masyarakat," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun, Jumat (12/4/2024). 

Program Pekanbaru Bertani ini akan diterapkan di wilayah pertanian. Wilayah yang banyak lahan pertanian itu seperti Kecamatan Rumbai Barat dan Kulim. 

"Contoh kawasan yang masyarakatnya hobi bertani adalah Rumbai Barat. Petani akan dibantu bibit oleh Dinas Pertanian dan Perikanan," ungkapnya. 

Sedangkan Kecamatan Kulim lebih cenderung kepada peternakan ikan. Bibit ikan akan diberikan kepada peternak ikan di Kulim.