Lulusan SD Hafal 2 Juz Alquran Bebas Pilih SMP Negeri di Pekanbaru

Lulusan SD Hafal 2 Juz Alquran Bebas Pilih SMP Negeri di Pekanbaru

2 Juni 2023
Kepala Disdik Pekanbaru Abdul Jamal. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Disdik Pekanbaru Abdul Jamal. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru membuka penerimaan peserta didik baru (PPDB) pada 26 Juni 2023. Disdik memberi keistimewaan bagi lulusan sekolah dasar (SD) yang hafal Alquran minimal dua juz. 

"Kami membuka PPDB secara daring hanya bagi SMP negeri. Sedangkan, PPDB bagu SD negeri secara tatap muka," kata Kepala Disdik Pekanbaru Abdul Jamal, Jumat (2/6/2023). 

Sesuai surat edaran Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), sistem PPDB masih secara zonasi. Ada tiga jalur dalam PPDB kali ini yaitu jalur zonasi bagi calon peserta didik dengan sekolah terdekat, jalur afirmasi bagi yang miskin, jalur pindah luar kota, dan jalur prestasi.

"Ada juga jalur penghafal Alquran bagi peserta didik yang hendak masuk SMP negeri. Mereka yang hafal dua hingga lima juz, kami sarankan agar bisa diterima di SMP negeri pilihannya," ucap Jamal. 

Saat ini, Disdik belum menentukan kuota bagi SD maupun SMP negeri. Diperkirakan, ada penurunan kuota PPDB pada tahun ini.

"Jumlahnya masih kami hitung secara rinci. Apalagi, ada dua SMP baru yang bakal menerima peserta didik," ujar Jamal.